
Description:
Tumisan ini memang membuat liur kita menitik. Hasilnya pun seenak penampilannya. Yang penting pula, sehat dan bergizi karena bukan cuma serat yang disajikan disini, tetapi juga protein nabati dari tempe. Masak sayuran sebentar saja supaya hasilnya renyah
Ingredients:
2 sdm Minyak Goreng
1 buah bawang Bombay, iris tipis
100 gr tempe, potong 1 x 1 cm
1 buah paprika merah, potong bentuk korek api
100 gr jagung manis, dipipil
100 gr wortel, diiris miring
100 gr cuciwis, dipotong – potong
2 sdm MAGGI® Seasoning
1 sdm kecap manis
200 ml Air
1 blok kecil (@ 4 gr) MAGGI® Kaldu Ayam
Directions:
Tumis bawang bombay sampai layu, masukkan tempe. Aduk – aduk sebentar. Tambahkan paprika. Aduk sampai layu.
Masukkan jagung manis, wortel dan cuciwis. Aduk hingga layu.
Tambahkan MAGGI® Seasoning dan kecap manis. Aduk rata.
Tuangkan air dan MAGGI® Kaldu Ayam ke dalam tumisan sayuran. Masak sampai mendidih dan bumbu meresap.
No comments:
Post a Comment